Tuesday, March 2, 2010

Memilih Perguruan Tinggi Dengan Kekuatan Internet

Genderang penerimaan mahasiswa baru tahun 2010 sudah mulai ditabuh, banyak perguruan tinggi sudah mulai membuka penerimaan mahasiswa baru, dengan menggunakan jurus-jurus jitu untuk memikat para siswa dan tak ketinggalan adalah para orang tua.
Banyak perguruan tinggi menggunakan sistem kerjasama dengan sekolah-sekolah, jalur prestasi untuk menjaring para siswa cerdas dengan iming-iming potongan biaya yang notabene biaya kuliah tergolong mahal, jalur ujian: jalur ini untuk menjaring siswa dengan standard yang sudah ditentukan oleh perguruan tinggi, hingga jalur magig dimana tanpa tahu ujung pangkalnya siswa tahu-tahu sudah diterima di sebuah perguruan tinggi tanpa adanya seleksi. Bahkan yang lebih menggelikan lagi adalah ada siswa yang bertanya lhoo kog aku di terima ya padahal aku ngak pernah daftar apalagi test.

Lalu bagaimana siswa dapat dengan mudah memilih perguruan tinggi?
Seseorang dalam memilih perguruan tinggi mempunyai banyak faktor, mulai dari kemampuan diri: para peserta harus mampu mengukur kamampuannya untuk mengambil jurusan tertentu dengan segala konsekuensinya; kekuatan keuangan:tidak sedikit biaya yang harus di keluarkan untuk masuk perguruan tinggi, misalnya jurusan kedokteran yang membutuhkan biaya awal hingga ratusan juta rupiah; prospek lulusan: dimana seberapa besar PT mampu mempekerjaan lulusannya pada jalur yang sama, menjanjikan pekerjaan yang cerah di masa depan; reputasi PT: kehebatan perguruan tinggi tidak hanya dilihat dari berapa sering keluar ditelevisi, atau baliho, namun seberapa mampu memberikan fasilitas untuk belajar mengajar, bagaimana kualitas para lulusannya, berapa banyak profesor yang dimiliki, seberapa jauh berperan dalam masyarakat sekitar hingga masyarakat internasional; Status akreditasi: akreditasi adalah cara pemerintah dalam menjaga kualitas belajar mengajar di perguruan tinggi. Pemerintah melalui DIKTI memberikan nilai A, B, C dan gagal Akreditasi. Nilai A untuk jurusan yang sangat baik kualitasnya, B untuk menunjukkan kualitas baik, C untuk kualitas Cukup.

Lalu bagaimana memilih perguruan tinggi menggunakan internet?
Selain pertimbangan-pertimbangan diatas masih ada lagi cara untuk memilih perguruan tinggi yang baik menurut versi internet.
Beberapa situs yang membuat ranking perguruan tinggi di dunia dengan berbagai macam kriteria dalam tulisan ini saya mengambil 3 alamat web yang dapat merepresentasikan perguruan tinggi terbaik baik didunia maupun di tingkat asia tengggara.
Alamat situs tersebut adalah www.arwu.org , www.topuniversities.com dan www.webometrics.info.
Dari ketiga alamat ini mereka memiliki keunikan sendiri-sendiri dalam menilai perguruan tinggi , untuk mengenal lebih dalam akan kita bahas satu persatu.



1. http://www.arwu.org/

Arwu di publikasikan pada bulan Juni 2003 oleh center for world-class universisites dan institute of higher education of shanghai Jao tong University china. ARWU menggunakan beberapa indikator untuk memberikan rangking sebuah perguruan tinggi.
Mulai dari jumlah alumni yang mendapatkan penghargaan nobel maupun medali, Jumlah dosen yang mendapatkan penghargaan nobel dan medali, Jumlah dosen peneliti yang masuk dalam seleksi dalam Thomson Scientific, jumlah artikel yang dipublikasikan di jurnal internasional science citation index, jumlah artikel yang masuk dalam jurnal internasional yang di rujuk oleh pengguna, pendapatan perkapita sesuai dengan besarnya institusi yang ada.

Arwu membagi perguruan tinggi dalam dua kategori besar yaitu berdasarkan jurusan dan berdasarkan subyek. Berdasarkan jurusan dibagi menjadi 5 bagian yaitu Ilmu alam dan matematika (MIPA), Teknik/Teknologi dan Ilmu Komputer, Life and Agriculture Sciences, Kesehatan, Kedokteran dan Farmasi, dan Ilmu Sosial. Berdasarkan subyeknya ARWU membagi menjadi 5 bagian juga yaitu: Matematika, Fisika, Kimia, Ilmu komputer, Ekonomi dan Bisnis

Ranking 1-100 yang dibuat ARWU didominasi oleh negara-negara Amerika, Eropa, dan beberapa perguruan tinggi Asia/Pasific (Jepang dan Australia). 5 besar perguruan tinggi dunia antara lain Harvard University, Stanford University, University of California Berkeley, University of Cambridge, Massachusetts Institute of Technology (MIT). Nanyang Technological University (NTU) Singapura adalah perguruan tinggi Asia Tenggara yang masuk dalam 300 besar ARWU.
Gambar dibawah ini adalah ranking yang di buat oleh ARWU anda dapat mengakses pada alamat ini http://www.arwu.org/ARWU2009.jsp



Rangking Universitas Top 10 dunia


2. http://www.topuniversities.com

top university juga merupakan situs yang membuat ranking perguruan tinggi dengan model pendekatan yang berbeda.
Topuniversities dibantu oleh www.worldscientific.com dalam melakukan survey dengan menggunakan 180.000 alamat email yang tersebar diseluruh dunia. Mereka juga menggunakan model online survey dengan memberikan pertanyaan-pertanyaan yang dapat dijawab dengan cepat oleh peserta.



Dalam penggolongan rankingnya topuniversities membagi menjadi 2 bagian besar yaitu kelas dunia dan kelas asia.

Ranking kelas dunia menurut topuniversities
Untuk kelas dunia hasilnya sama seperti model ARWU yaitu diduduki oleh negara Amerika dan Eropa. Untuk melihatnya anda dapat membuka alamat dibawah ini:
http://www.topuniversities.com/university-rankings/world-university-rankings/2009/results





Ranking kelas Asia menurut topuniversities
Ranking tingkat Asia anda dapat melihatnya pada alamat ini:
http://www.topuniversities.com/university-rankings/asian-university-rankings
Indonesia belum bisa masuk 10 besar tingkat Asia, beberapa perguruan tinggi Negeri Indonesia masuk dalam 100 besar. Seperti terlihat pada tabel dibawah ini:



3. Peringkat Webometrics
Webometics dapat di akses menggunakan alamat situs http://www.webometrics.info/.
Model pemberian peringkat oleh Webometrics berbeda dengan yang diberikan oleh ARWU maupun topuniversities. Rangking Webometrics menggunakan web publikasi universitas di dunia Internet
Dengan dijiwai oleh semangat Open Access, akses elektronik berupa jurnal dari berbagai keilmuan, serta material akademik lainnya yang dapat diakses oleh umum.
Seberapa banyak web tersebut diakses, dan dari penjuru manapun dapat mengakses seluruh isi web inilah yang menjadi nilai utama pemeringkatan dari webometric.
Web tidak hanya yang bersifat formal seperti e-journals, tempat penyimpanan/repositori) tetapi juga komunikasi ilmiah informal. Web yang mampu memberikan informasi lebih banyak baik dari mahasiswa, pengajar, masyarakat sekitar, masyarakat dunia termasuk didalamnya para pelaku ekonomi, industri, politik atau budaya maupun para pemerintah pengambil kebijakan.


Apa saja yang dikaji oleh webometrik?




Webometric membagi menjadi beberapa bagian peringkat mulai peringkat dunia, peringkat USA& Canada, Latin Amerika, Europe, Asia, Asia Tenggara, Arab, Afrika.

Dalam pemeringkatan model Webometrics, 10 besar perguruan tinggi dunia masih dikuasai oleh negara Amerika, seperti pada tabel dibawah ini





Perguruan tinggi indonesia belum ada yang masuk dalam 500 besar dunia menurut webometric. Berikut dibawah ini adalah daftar perguruan tinggi Indonesia yang masuk dalam urutan dunia versi webometrics. Anda juga dapat melihat urutan ini di alamat http://www.webometrics.info/rank_by_country.asp?country=id




Ditingkat Asia perguruan tinggi Indonesia m
asuk cukup besar untuk masuk dalam jajaran elit 10 besar. Pada jajaran ini masih dikuasai oleh negara-negara tetangga seperti Jepang, Taiwan, Hongkong dan Singapura. Perguruan tinggi di Indoneisa yang masuk dalam peringkat 100 besar hanya ada 2 perguruan tinggi yaitu Universitas Gadjah Mada duduk diposisi enam puluh dua (62) dan Institute of Technology Bandung (ITB) menduduki peringkat tujuh puluh empat (74).


Peringkat Asia Tenggara, dikuasai oleh banyak negara, Indonesia masuk dalam peringkat 10 besar, pada periode ini Universitas Gajah Mada masuk pada urutan 8 dan Institute Teknologi Bandung masuk peringkat 10.





Pada tahun 2009 banyak perguruan tinggi swasta dan negeri berlomba-lomba untuk masuk dalam jajaran elit webometrik. Sehingga terasa sekali hasilnya di tahun 2010 ini. Perubahan tampilan web yang dibarengi dengan perubahan isi yang dapat diakses oleh semua orang menjadi nilai plus dalam analisis dari webometric.

Berikut dibawah ini adalah perguruan tinggi Negeri dan Swasta yang ada di Indonesia yang masuk dalam ranking 100 besar webometric.





Dari peringkat-peringkat yang diberikan http://www.arwu.org/, http://www.topuniversities.com, dan http://www.webometrics.info/ sangat memberikan wawasan untuk memilih perguruan tinggi yang baik sesuai dengan versinya masing-masing.

Selamat memilih dan selamat berjuang.

referensi dari situs-situs diatas
dan romisatriawahono.net

No comments: